Xiaomi, pabrikan smartphone asal China yang sedang naik daun ini membuka kemungkinan untuk memproduksi mobil listrik di masa mendatang.
Memang CEO Xiaomi, Lei Jun selain bertalenta di dunia teknologi juga dikenal sebagai seseorang yang menggilai dunia otomotif. Bahkan Vice President Xiaomi, Li Wanqiang beberapa waktu lalu juga diketahui tengah berada di Silicon Valley untuk berkunjung ke pabrikan mobil elektrik Tesla, seperti dilansir TechinAsia (4/12).
Selain itu, China melalui National Development and Reform Commission (NDRC) juga baru saja meluncurkan peraturan baru yang mengizinkan perusahaan non-otomotif untuk berkecimpung memproduksi kendaraan listrik di negaranya.
Meski rencana ini tak bakal direalisasikan dalam waktu dekat, namun dengan adanya niatan Xiaomi bekerja sama dengan Tesla dan adanya regulasi baru dari China, bukan tak mungkin jika nantinya Anda bakal berkendara dengan mobil listrik bermerk Xiaomi.