Ini nih Biaya Sekali Servis Mobil Ferrari

Ferrari adalah mobil impian banyak orang, tapi kalau melihat harga yang ditawarkan, ada satu pertanyaan yang bikin menggelitik. Berapa sih biaya sekali service mobil super yang satu ini?



"Sekali servis itu bisa menghabiskan dana hingga Rp 10-15 juta," ucap salah satu karyawan Ferrari Indonesia.

Lanjutnya, setiap konsumen Ferrari akan mendapatkan garansi selama 3 tahun. Dan bisa mendapatkan free service selama 7 tahun. "Seperti penggantian oli, filter oli, minyak rem dan lain- lain," katanya.

"Tapi banyak konsumen yang tidak mengerti, karena mobilnya jarang digunakan mereka jadi jarang datang ke bengkel untuk servis. Dan ini bisa membuat hangus warranty," tambahnya.

Dirinya juga menjelaskan mengapa setiap konsumen harus tetap melakukan servis pada Ferrari miliknya.

"Konsumen harus melakukan servis setiap 10.000 km. Selain bisa membuat mobilnya tetap sehat, dan kenapa mereka harus tetap ke bengkel meski jarang digunakan. Setiap konsumen yang melakukan servis, datanya akan kita kirim ke Italia," ujarnya.

(lth/ddn)

Share this article :
 
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2016. I want to know - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger